Detail Cantuman Kembali

XML

Analisis perbandingan loss ratio klaim asuransi pengangkutan barang antara cover polis ICC ' A ' dan ICC " C " di PT. Asuransi Purna Artanugraha


Pengelolaan risiko perusahaan asuransi merupakan dasar dalam menilai kinerja keuangan perusahaan yang akan mempengaruhi kualitas dari kondisi keuangan perusahaan. Hal ini dilakukan dengan membandingkan beban klaim dan premi bersih antara cover polis ICC “A” dan ICC “C”, sehingga perusahaan dapat melihat seberapa besar tingkat loss ratio yang diperoleh dari kedua cover polis tersebut. Tingkat loss ratio merupakan tolak ukur perusahaan untuk melihat seberapa besar nilai kerugian yang dialami oleh perusahaan dalam menggunaan kedua cover polis tersebut terhadap severity dan frequency dari setiap kejadian yang menimbulkan kerugian. Severity dan frequency merupakan paramenter untuk mengetahui loss ratio klaim. Dapat dikatakan bahwa semakin tinggi tingkat loss ratio yang terjadi akan berdampak negatif pada keuntungan perusahaan sebaliknya semakin rendah tingkat loss ratio akan berdampak positif bagi keuntungan perusahaan. Dari hasil analisis di PT Asuransi Purna Artanugraha penggunan cover polis ICC “A” pada asuransi pengangkutan barang memiliki produksi yang lebih tinggi dibandingkan dengan penggunaaan cover polis ICC “C” namun dilihat dari loss ratio cover polis ICC “C” lebih tinggi dibandingkan dengan ICC “A”.
Astrie Wulandari Haryati - Personal Name
SK 329 AST a
329
Text
Indonesia
Sekolah Tinggi Manajemen Asuransi Trisakti
2011
92hlm.;30cm
LOADING LIST...
LOADING LIST...