Detail Cantuman Kembali
Minat Berasuransi Unit Link Ditinjau dari Pengetahuan dan Perencanaan Keuangan di Mampang Prapatan XVII Jakarta
Unit link menjadi isu yang sangat meningkat di tahun 2022 hingga 2023, hal ini dikarenakan banyaknya keluhan nasabah yang kecewa sehingga kasusnya menjadi perbincangan hangat di media social. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk menggambarkan minat masyarakat terhadap kepemilikan asuransi unit link ditinjau dari sisi pengetahuan dan perencanaan keuangan. Penelitian ini memilih 4 (empat) respoden yang terdiri dari : karyawan BUMN (Badan Usaha Milik Negara), karwayan swasta, wirausaha dan Ibu rumah tangga. Metode pengumpulan data menggunakan teknik FGD (Focus Group Discussion) dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat memiliki minat yang sangat rendah kepada asuransi unit link. Hal ini dikarenakan pengetahuan masyarakat terhadap asuransi unit link masih sangat kurang, masyarakat lebih mengenal asuransi unit link hanya dari kulit luarnya saja yaitu sebatas penggabungan antara dua komponen asuransi dan investasi. Sebenarnya masih banyak hal-hal yang mendalam dari dua komponen tersebut yang harus dipahami, sehingga masyarakat dapat mengetahui dengan baik dan memilih produk asuransi unit link tersebut sebagai salah satu solusi yang tepat untuk perencanaan keuangan jangka panjangnya.
Emi Yuliani - Personal Name
SK 1001 EMI m
NONE
Text
Indonesia
Sekolah Tinggi Manajemen Asuransi Trisakti
2023
Jakarta
LOADING LIST...
LOADING LIST...